Saat ini mulai sering kita dapatkan, kasus-kasus kedokteran yang kadang membingungkan terhadap proses terjadinya penyakit. Malah ada beberapa kasus yang memang belum bisa dijelaskan secara medis. Salah satu kelainan yang banyak muncul saat ini adalah kasus autoimun, dimana diketahui mekanisme pertahanan tubuh yang seharusnya berfungsi untuk membunuh patogen asing tetapi justru menyerang tubuh sendiri.
Pada artikel ini kami akan membahas tentang salah satu kelainan autoimun dalam bidang neurologi. Dimulai dengan sebuah ilustrasi kasus; "Seorang laki-laki, 35th, datang dengan keluhan kesemutan pada kaki dan tangan, sejak 4 hari sebelum masuk rumah sakit, kemudian menjadi kelemahan hingga tidak mampu berjalan. Kesemutan dan kelemahan tersebut dirasakan terutama pada bagian ujung kaki dan tangan serta seperti menjalar ke bagian atas. Didapatkan riwayat demam 1 minggu sebelum masuk rumah sakit". Begitu kira-kira contoh kasus yang dapat kita temukan dalam praktek sehari-hari, akan kita bahas kemudian dalam pembahasan dibawah seperti ini.